Tempat Wisata Edukasi Di Kota Malang

Tempat Wisata Edukasi Di Kota Malang! Buat kamu yang berada di kota malang atau punya rencana untuk mengunjungi kota malam pas lagi libur. Pasti bingung dong mencari tempat untuk rekreasi tapi ber edukasi. Untuk itu di bawah ini solusinya, coba kamu simak baik-baik.

Milkindo Green Farm 

Milkindo Green Farm adalah tempat wisata sekaligus edukasi untuk proses pembuatan susu yang saat ini dikembangkan menjadi sebuah wisata edukasi sapi perah. Yang langsung dijual ke konsumen maupun dipasarkan oleh pedagang yang ada di Pasar Splindid kota Malang.
Milkindo Green Farm sebagai tempat wisata edukasi yang berlokasi di Jalan Kol. Kusno No. 77, Tegalsari, Kepanjen, Tegalsari, Malang. Fasiltas yang ditawarkan oleh Milkindo Green Farm ini cukup banyak dan mampu menarik banyak pengunjung dari berbagai kalangan mulai dari anak - anak sampai dewasa.

Kampung Wisata Keramik Dinoyo

Saat kamu ingin tau bagaimana cara pembuatan keramik sekaligus mencoba membuatnya. Kamu dapat datang ke kampung wisata keramik dinoyo yang sudah terkenal di kota Malang ini, tepatnya di Jalan MT Haryono XI, Dinoyo. Sesuai dengan namanya tempat wisata kampung keramik Dinoyo merupakan sebuah kampung yang rata - rata penduduknya bermata pencaharian sebagai pengrajin serta penjual keramik.

Kampung Wisata Keramik Dinoyo

Tidak heran, jika sepanjang jalan di kampung ini sudah terdapat sederetan toko yang menjajakan berbagai jenis keramik lucu. Sederetan toko yang telah menjajakan berbagai jenis keramik yang lucu yang telah memberikan sensasi keindahan tersendiri. Terlebih, saat masuk kamu masuk wisata edukasi ke dalam toko, berbagai jenis keramik lucu telah menanti kamu. Harga yang dibanderol untuk setiap item terbilang cukup ramah dan murah di kantong para pembeli.

Peternakan Tawon Rimba 

Peternakan Tawon Rimba Raya ini terletak di Jl. DR. Wahidin No.8 Polaman, Bedali, Lawang, Malang. Tempat wisata edukasi Tawon Rimba Raya ini menawarkan berbagai kegiatan seperti kamu dapat memanen tawon langsung dari sarangnya, sekaligus mengedukasi bagaimana madu itu diproses dengan baik dan benar. Fasilitas yang terdapat di Perternakan Tawon Rimba Raya ini yaitu terdapat outbond, gazebo, tempat bermain, cafetaria, dan areal parkir yang luas. Pengunjung pun bisa membeli madu dalam botol ataupun madu yang masih dalam sarang lebah dan bisa langsung makan.

Exotic White Peacock 

Kalau biasanya kita mengenal merak dengan warna yang beragam indah, kali ini kamu akan dapat melihat species merak berwarna putih. Merak putih ini telah Terdaftar di Least Concern Oleh International Union For Conservation Nature(IUCN). Di wahana wisata edukasi ini pun kamu melihat lebih dekat dan berinteraksi langsung dengan merak putih. kamu juga bisa berkesempatan mengenal lebih dalam tentang kehidupan merak putih ini.

Water Outbond 

Water outbond Ini tidak hanya wisata alam, kamu juga dapat bermain air sambil melakukan outbond dengan susana yang sejuk nan rindang. Karena lokasinya yang telah di desain dikelilingi pepohonan. Kamu dapat bermain air sambil menikmati sejuknya suasana pengunungan tanpa harus kepanasan. Jadi selain sebagai tempat wisata, bisa juga sebagai tempat edukasi buat anak kamu.

Gimana, sangat rekomended banget kan? Jadi kamu tidak perlu bingung saat ingin berkunjung ke kota malang. Tempat rekreasi buat anak itu bukan hanya asyik untuk bermain, tapi bisa sambil belajar juga. Semoga rekomendasi tempat wisata edukasi di atas dapat bermanfaat dan membantu kamu yang kebingungan mencari tempat wisata sekaligus edukasi.

", numPosts: 8, titleLength: "auto", thumbnailWidth: 250, thumbnailHeight: 170, noImage: "//3.bp.blogspot.com/-ltyYh4ysBHI/U04MKlHc6pI/AAAAAAAADQo/PFxXaGZu9PQ/w255-h170-c/no-image.png", containerId: "related-post-8843083659061108027", newTabLink: false, moreText: "Read More", widgetStyle: 3, callBack: function() {} };

Rekomendasi Tempat Wisata Bogor Asyik yang Cocok Kamu Jadikan Destinasi Liburan

Rekomendasi Tempat Wisata Bogor Asyik yang Cocok Kamu Jadikan Destinasi Liburan. Kawasan Puncak Bogor, Jawa Barat ini memang tidak ada matin...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel