Daftar Tempat Wisata Kuliner di Blitar Enak dan Murah yang Wajib Kamu Kunjungi

Daftar Tempat Wisata Kuliner di Blitar Enak dan Murah yang Wajib Kamu Kunjungi! Berwisata ke suatu tempat memang tidak afdol rasanya apabila tidak mencicipi beragam kuliner enak yang ada di tempat tersebut. Tak terkecuali ketika berkunjung ke kota Blitar yang terkenal dengan Makam Bung Karno dan juga Pantai Tambak Rejo-nya yang menawan.

Sama halnya dengan kota-kota lain, Blitar juga memiliki berbagai macam kuliner yang bisa kita cicipi. Ada pula berbagai tempat wisata kuliner yang bisa kita kunjungi bersama keluarga atau teman-teman. Pastinya kuliner yang ada di kota ini memiliki harga yang amat sangat terjangkau dan tidak menguras kantong. Jadi, kamu masih bisa menyisihkan uangmu untuk pergi ke tempat wisata lainnya.

Nah, daripada berlama-lama, yuk mari kita simak tempat wisata kuliner di Blitar yang terkenal dengan masakannya yang enak serta harganya yang sangat terjangkau. Check this out!

Kuliner Di Blitar

Warung Tewel Mbah Martumi

Sayur tewel memang menjadi makanan yang sudah tidak asing lagi masyarakat daerah Jawa Timur. Sayur ini memiliki cita rasa yang sangat enak dan khas. Biasanya dimasak dengan menggunakan santan. Nah, di Warung Tewel Mbah Martumi ini kamu bisa mencoba kekhasan rasa dari sayur tewel itu sendiri dengan harga yang amat sangat terjangkau. Kamu cukup menyediakan uang 7000 rupiah saja untuk menikmati makanan yang ada di Warung Tewel Mbah Martumi.

Selain itu, sayur tewel yang disajikan pun juga bercita rasa pedas yang pastinya membuat kamu tertantang dan ketagihan. Apalagi buat kamu yang maniak pedas. Warung yang terletak di desa Ngoran, kecamatan Nglegok, Blitar ini wajib banget kamu kunjungi pokoknya.

Ayam Bakar Bu Mamik

Siapa sih yang nggak suka sama ayam bakar? Ayam bakar apalagi disajikan dengan sambal tomat dan nasi hangat memang menjadi perpaduan yang pas. Di Blitar, kamu bisa mendatangi tempat kuliner ayam bakar bernama Ayam Bakar Bu Mamik. Tempat wisata kuliner di Blitar ini juga menyediakan fasilitas lain seperti mushola, kamar mandi bersih, aula yang sejuk dan lapang dan sebagainya yang bisa digunakan untuk istirahat setelah lelah berwisata.

Adapun makanan yang disajikan di tempat ini tidak hanya ayam bakar saja. Meski ayam bakar tetap menjadi primadona tentunya. Kamu bisa mencicipi menu lain seperti Gurame Bakar Madu atau mungkin Sop Buntut misalnya. Masalah harga kamu pun nggak usah khawatir. Pokoknya terjangkau banget deh!

Warung Mak Ti

Kalau tempat yang satu ini, cocok banget kamu kunjungi seandainya kamu kangen sama masakan rumah. Yap, warung yang berkonsep prasmanan ini juga memiliki harga yang terjangkau dan kamu bisa mengambil sayur serta lauk pauk sesuai keinginanmu. Lauk dan sayur yang disajikan sangat segar dan menggoda selera. Kamu bisa mengunjungi tempat ini bersama keluarga atau teman-teman.

Adapun lauk atau sayur yang biasa ada di Warung Mak Ti ini seperti tumis lompong, urap, lodeh rebung, tempe tahu goreng, daun singkong, kutuk goreng, jendil goreng, dan masih banyak lagi yang lainnya. Tempat wisata kuliner di Blitar  yang terletak di Kanigoro, Blitar ini memberikan harga yang terjangkau mulai dari 6000 rupiah. Sangat terjangkau, kan?

Bagaimana, kamu cukup tertarik dengan tempat-tempat di atas belum? Tidak perlu ke tempat mahal hanya untuk menikmati makanan-makanan enak. Di warung sederhana pun, asalkan ramai-ramai bersama anggota keluarga, maka makanan tersebut akan jadi sangat istimewa. Mengajak anggota keluarga untuk berlibur dan menikmati makanan khas suatu daerah juga bisa membangkitkan ikatan kekeluargaan agar lebih erat lagi. Oleh karenanya, kita harus sering-sering untuk berlibur bersama keluarga dan berwisata kuliner ke berbagai daerah.

Demikian daftar tempat wisata kuliner di Blitar yang patut untuk kamu kunjungi. Terutama jika kamu adalah seorang penggemar berat masakan rumahan. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu!


", numPosts: 8, titleLength: "auto", thumbnailWidth: 250, thumbnailHeight: 170, noImage: "//3.bp.blogspot.com/-ltyYh4ysBHI/U04MKlHc6pI/AAAAAAAADQo/PFxXaGZu9PQ/w255-h170-c/no-image.png", containerId: "related-post-5522055004429120958", newTabLink: false, moreText: "Read More", widgetStyle: 3, callBack: function() {} };

Rekomendasi Tempat Wisata Bogor Asyik yang Cocok Kamu Jadikan Destinasi Liburan

Rekomendasi Tempat Wisata Bogor Asyik yang Cocok Kamu Jadikan Destinasi Liburan. Kawasan Puncak Bogor, Jawa Barat ini memang tidak ada matin...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel